iklan layanan masyarakat

GARUT,koran-samudra.com.
Gerakan Sedekah Pangan Nasional (GSPN) terus digulirkan ke berbagai wilayah di Garut,kali ini Tim ACT bersama Komunitas Para Perindu Hidayah (PPH) mendistribusikan produk sebanyak 100 paket pangan bagi Warga pra sejahtera dan lansia hari ini Rabu(24/03/21) ,Di Desa Girijaya Kecamatan Cikajang Garut.

ACT Bersama Komunitas Para Perindu Ukhuwah Salurkan Paket pangan Di Cikajang

Tim Program ACT Garut Acep Yahya mengatakan “Distribusi paket pangan ini dilakukan pada Selasa dan Rabu 23 & 24 Maret 2021 dibeberapa titik yang sudah di survei oleh Tim Komunitas PPH”
Acep juga menambahkan bahwa paket yang didistribusikan ada 100 paket beras wakaf, hasil Donsi dari Sahabat Dermawan. harapannya agar Warga di Cikajang yang menerima beras Wakaf ini bisa teringankan beban ekonomi selama pandemi covid 19.

Sementara itu Owner Para Perindu Hidayah (PPH) Isak Sukirman yang mendistribusikan langsung paket pangan ini mengatakan bahwa pendistribusian ini dilakukan selama dua di dua lokasi yaitu pada hari Selasa & Rabu 23 & 24 Maret 2021. Pada hari Selasa di wilayah RW 01 dan pada hari Rabu di RW 09 Desa Girijaya Kecamatan Cikajang Garut.

Isak melanjutkan bahwa dirinya dan juga tim PPH siap mendukung program GSPN
“Atas nama Para Perindu Hidayah kami mendukung sepenuhnya kegiatan Gerakan Sedekah Pangan Nasional di Garut. Karena banyak yang terdampak di era pandemi Covid 19 ini, bukan hanya di kota tapi di perkampungan juga sama” ujar Isak.** wawan s

iklan layanan masyarakat