BANDUNG.koran-samudra.com – Angklung merupakan salah satu alat musik tradisional asli Indonesia yang sudah Go Internasional. Hampir semua kalangan menyukai alunan nada khas dari alat musik bambu yang satu ini. Mulai dari anak-anak muda sampai orang dewasa pasti akan merasa terhibur ketika datang ke salah satu pertunjukan Angklung .
Selain banyak diminati oleh banyak orang bahkan sampai kanca internasional tentunya membuat angklung menjadi salah satu alat musik primadona di Indonesia, dibalik itu semua tentunya ada proses pembuatan yang dilalui sebelum kita mengenal apa itu angklung . Seperti halnya yang dilakukan oleh para pengrajin Angklung di Padasuka Desa Pasir Luhur.
Pa Wawan merupakan salah satu pengrajin disana yang sudah menggeluti profesi sebagai pengrajin angklung semenjak tahun 1992. Tentunya dalam segi jam terbang beliau sudah sangat lihai dalam proses pembuatan angklung tersebut.
“Kalau untuk saya sebagai pengrajin angklung karena keturunan dari orang tua juga, awal mula saya menjadi pengrajin dari tahun 1992. Kenapa memilih menjadi pengrajin angklung karena tidak ada pekerjaan lain, sudah profesinya di bambu. Produksi kita mayoritas disalurkan ke perusahaan Saung Udjo karena sudah menjadi mitra kerja” ujarnya.
Selain itu juga pada saat proses wawancara Pa Wawan menyampaikan ringkasan bagaimana produksi pembuatan angklung :
- Memilih bahan baku sesuai yang di perlukan, masing-masing bagian angklung memiliki ukuran tersendiri,
- Di potong-potong menggunakan gergaji bisa juga dengan golok ,pisau, bor atau gurinda sesuai kebutuhan bentuknya,
- Setelah itu memilih bambu sesuai ukuran masing-masing, pengukuran untuk bahan tabung suara,
- Lalu proses sistem bakalan sampai bersih
- Dibikin suara, diambil nada dari yang rendah , ada ukuran nada tertentu untuk proses pembuatan nada,
- Proses pembuatan kerangka sama seperti semula, Untuk tiang, dasar dan gantungan,
- Sesudah kerangka jadi, tabung suara jadi lalu dipasangkan, pengikatan dengan tali rotan lalu di pernis lalu di cek ulang lagi untuk siap dijual ke konsumen.
Bagaimana? Tertarik untuk belajar proses produksi pembuatan Angklung?*** M.Riza Firdaus