iklan layanan masyarakat

Garut.koran-samudra.com- Bupati Garut, Rudy Gunawan menghadiri kegiatan wisuda di Kampus STTG (Sekolah Tinggi Teknologi Garut) di Jl. Mayor Syamsu No. 1 Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut, Sabtu (30/1/2021).

Wisuda ini dihadiri oleh 215 orang wisudawan. Selain itu, wisuda juga dilakukan melalui aplikasi video telekonferensi zoom meeting mengingat masih dalam masa pandemi Covid-19.

Bupati Garut Hadiri Kegiatan Wisuda Sekolah Tinggi Teknologi Garut Angkatan XX

Kegiatan wisuda ini turut dihadiri oleh Kepala BAPPEDA (Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah) Kabupaten Garut, Agus Ismail dan Ketua Yayasan Al-Musadaddiyah Garut, Prof Ummu Salamah, MS.

Bupati Garut, Rudy Gunawan dalam sambutannya mengatakan sampai hari ini tidak lebih dari 2,5 % penduduk di Garut yang mempunyai gelar sarjana. “Kabupaten Garut 2,7 juta jiwa, hari ini kami pada waktu itu menghitung tidak lebih dari 2,5 % penduduknya mempunyai gelar sarjana baik S1, S2, maupun S3 tentunya saya berharap bahwa kegiatan-kegiatan perguruan tinggi harus mendapatkan dukungan dari semua pihak,” ucap Rudy.

Rudy Gunawan menuturkan bahwa ia bangga dengan STTG yang telah melahirkan sampai 20 angkatan wisudawan. “Saya juga bangga dengan STTG, karena hari ini STTG telah melahirkan sampai 20 angkatan di wisuda ini,” ujar Rudy.

iklan layanan masyarakat

Bupati Garut berharap para wisudawan bisa mengaplikasikan ilmu yang didapat agar bisa bermanfaat khususnya bagi masyarakat Garut.

“Saya berharap saudara-saudara dapat mengaplikasikan pengetahuan, apalagi saudara-saudara itu di bidang engineer di bidang teknokratik, teknik yang dibutuhkan oleh masyarakat Garut,” tutur Bupati.**Wawan S

iklan layanan masyarakat