Subang, Koransamudra.Com -Sebanyak 185 Keluarga Penerima Manfa’at Desa Tanjungsari Barat Kecamatan Cikaum Kabupaten Subang kembali terima bantuan BLT – DD salur ke 6 atau bulan 6, Sabtu (7/8/21).
Kepala Desa Tanjungsari Barat, Jaenal Mutakim saat dikonfirmasi terkait penyaluran BLT – DD menjelaskan,” Alhamdulillah BLT – DD salur ke 6 atau bulan ke 6 sudah disalurkan kepada KPM secara door to door untuk menghindari krumunan , mengingat dengan adanya PPKM darurat sehingga kami dan ketua BPD desa Tanjungsari Barat dan dibantu oleh kaur kesra mendatangi langsung Keluarga Penerima Manfa’at (KPM) semoga dana bantuan tersebut bisa bermanfa’at untuk menutupi kebutuhan sehari – hari ,” ujar kepala desa kepada media koransamudra
Ditempat yang sama Ketua BPD Desa Tanjungsari Barat, Saepudin Tohir, Ketika ditanya tentang penyaluran BLT – DD Salur ke 6 menerangkan, Sebanyak 185 KPM desa tanjungsari kembali menerima bantuan BLT – DD salur ke 6 atau bulan ke 6 , penyaluran BLT – DD kali ini berbeda dengan hari – hari sebelumnya , ” Kami beserta kepala desa secara langsung mendatangi rumah KPM, dengan alasan Protokol Kesehatan (Prokes) dan tidak boleh berkerumun , maka dari itu teknis penyaluranya langsung mendatangi rumah KPM secara door to door agar tidak terjadi kerumunan, Alhamdulillah BLT – DD salur ke 6 sudah disalurkan semua kepada Keluarga Penerima Manfa’at (KPM) ,” pungkas aep.
Surip salah seorang KPM dusun kamurang Rt 020/004 desa tanjungsari barat saat ditanya tentang bantuan menyampaikan,” Alhamdulillah kami merasa senang dan bersyukur serta mengucapkan terima kasih pada pemerintah desa tanjungsari barat yang sudah memberikan bantuan sebesar Rp 300 ribu , mudah – mudahan dana ini bisa bermanfa’at buat keluarga kami ,” kata surip **Herdi**